Wood Plastic Composite (WPC) adalah salah satu material interior yang sedang naik daun. Mengutip dari situs Roshan.id, WPC adalah bahan komposit yang terbuat dari serat kayu atau serbuk kayu dan plastik. Proses pembuatannya melibatkan pencampuran material kayu dan plastik, kemudian dipanaskan dan dibentuk menjadi panel. Kombinasi ini menghasilkan material yang kuat, tahan lama, dan memiliki tampilan kayu alami dengan keunggulan tambahan dari plastik.
WPC memiliki tiga lapis, yakni permukaan (surface layer) yang bisa dibuat beraneka motif seperti bebatuan alami, kayu, kaca, dan kain, dengan finishing berbagai warna. Lalu lapisan inti (core layer) yang terbuat dari campuran serat kayu dan plastik, dan diproduksi sedemikian rupa untuk memberikan kekuatan dan stabilitas keduanya. Yang terakhir adalah lapisan pelindung (protective layer) yang berfungsi untuk melindungi panel dari kerusakan fisik, perubahan suhu dan kelembapan dalam ruang.
Dengan hal-hal tersebut, menjadikan WPC bisa menawarkan beragam tampilan dan mempunyai fleksibilitas tinggi, antara lain mudah ditekuk, sehingga bisa dipasang pada bidang lengkung bahkan melingkar seperti pilar. Pemasangannya mudah karena selain cukup ditempel dengan lem khusus juga ada aksesori penguat dan mempercantik tampilan, punya durabilitas tinggi dan perawatan yang mudah. Itu semua menjadikan produk ini bisa diaplikasikan di semua fungsi ruang dan aneka jenis properti. WPC Roshan juga sudah diberi anti rayap dan tahan terhadap air, selama tidak terendam, jadi bisa dipasang di dapur atau kamar mandi (area keringnya).
“Produk WPC terbaru kami menggunakan bamboo charcoal interlocking continous,” kata Rosita Lestari Widjaya, R&D Manager PT Cahaya Lestari Permai Abadi, Distributor Utama Roshan, Premium Decorative Surface products. Dengan begitu, klaim Rosita, produk ini ramah lingkungan. Tidak hanya itu, dengan sistem tersebut, WPC Roshan juga bisa dipasang dengan cepat dan praktis, hingga setinggi enam meter tanpa nat (seamless patern).
Pada produk terbaru ini, sisi terluarnya sudah dilapisi crystal ceramic layer yang menggunakan acrylic formula system, sehingga walau mempunyai tampilan kilau, tapi kuat dan tahan dari gores maupun benturan ringan.
baca juga: Terinspirasi dari Budaya Nusantara, Mosaicart Hadirkan Indonesian Heritage Exclusive Collection
Seri terbaru yang diluncurkan dan bisa dilihat contoh pengaplikasiannya di booth Roshan, di Indobuildtech 2024, ICE BSD City, adalah Fluted Platinum Wave Series. Dengan ketebalan 53 mm setiap lembarnya yang berukuran 2900 x 233 mm, tersedia lima warna dan motif, yaitu acacia, jati, mahoni, natural oak, walnut brown, dan maple, serta millennium silver, millennium rose gold dan millennium gold.
Lalu Max Duo Series, berupa panel datar berukuran 2900 x172 mm dengan ketebalan 9 mm per batangnya. Tersedia dalam enam motif, yakni acacia, mahoni, natural oak, jati, maple dan walnut brown.
Lainnya lembar bermotif serupa marmer berukuran 1200 x 2900 cm dengan ketebalan 8 mm. Tersedia lima motif marmer yakni patagonia yang cenderung putih-coklat, argentina blue, santiago gold, sodalite blue cenderung ungu dan emerald green. Setiap motif memiliki tiga pola yang bisa digabungkan untuk bidang dengan bentang besar tanpa nat, menjadi satu pola besar.
WPC Roshan pun menyediakan lapisan luar serupa metal, kain (fabric), plastik dan mosaic, yang bisa dipasang di dinding dan langit-langit, ataupun bagian furnitur.
SPS untuk Lantai Interior dan Eksterior
Selain WPC, Roshan juga memiliki produk SPC (Stone Plastic Composite) yang bisa dipakai sebagai pelapis lantai. Produk SPC Roshan ini juga sudah diberi lapisan luar yang mampu menahan dari goresan atau benturan ringan. Dengan sudah diberi lapisan anti sinar UV, dan waterprofing, panel ini juga bisa dijadikan penutup lantai teras (menyerupa dek).
Yang menarik, sisi paling bawah SPC Roshan diberi lapisan black padding yang berfungsi selain untuk meredam benturan, sehingga terasa lebih empuk kala dipijak, juga sebagai insulasi panas dan peredam suara. Juga sudah diberi lapisan anti rayap/serangga, SPC Roshan diklaim juga punya durabilitas tinggi dan mudah dirawat.
Beberapa seri terbaru yang ditawarkan antara lain motif beige mahogany, winchester oak, dan meranti wood dalam dua ukuran, 150 x 750 mm dan 180 x 1220 mm, dengan ketebalan 5 mm. Lalu white ash, golden ash dan manchester grey yang juga memiliki ketebalan 5 mm, tapi hanya ada satu ukuran 180 x 1220 mm.
“Untuk melengkapi, kami juga menyediakan segala aksesori, baik untuk memperkuat pemasangan atau mempercantik panel, seperti untuk sudut, border atau koneksi. Intinya Roshan bisa menjadi solusi memperindah ruang, dengan praktis,” ujar Rosita.