Jotun Flagship Store Karawang, yang Pertama Dilengkapi dengan Jotun Studio

Bagikan

flagship
(ka-ki) Husodo Hoe, Santo Rusli, Wina Ruslia, Christianto Gunawan (Area Sales Manager PT Jotun Indonesia), Arun Kumar

Perusahaan cat dan pelapis, Jotun, resmi membuka flagship store terbarunya yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat. Mengusung konsep inovatif, Jotun flagship Store Karawang ini juga flagship store pertama yang dilengkapi dengan Jotun Studio; toko yang dirancang untuk memberikan pengalaman berbelanja interaktif dan personal bagi pelanggan dalam memilih warna serta produk cat dari jenama ini.

Flagship Store Karawang ini merupakan hasil kolaborasi Jotun dengan Toko Mega Utama, sebagai dealer loyal terpilih, dan menjadi bagian dari langkah strategis Jotun untuk memperkuat kehadiran dan layanannya di Indonesia.

Dalam acara peresmian tersebut, Husodo Hoe, Head of Marketing Jotun Indonesia, menyatakan, “Kehadiran flagship store adalah bukti nyata komitmen Jotun untuk terus menghadirkan solusi yang lebih baik bagi para pelanggan. Karawang dipilih sebagai lokasi strategis karena pertumbuhannya yang pesat, khususnya di sektor properti. Dengan flagship store ini, kami berharap dapat memberikan akses yang lebih mudah kepada pelanggan untuk mendapatkan produk berkualitas tinggi, sekaligus mendukung kebutuhan properti yang terus berkembang di kawasan ini.”

Pembukaan toko utama di Karawang, selaras dengan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Karawang yang terus meningkat. Pada tahun 2023, laju pertumbuhan ekonomi daerah ini mencapai 5,40%. Pertumbuhan ini juga mendorong perkembangan sektor properti di Karawang, terutama dengan meningkatnya permintaan hunian pada tahun 2024 yang naik sebesar 19,44%, dibandingkan tahun sebelumnya. Peningkatan ini tidak terlepas dari pertumbuhan populasi di wilayah tersebut. Sebagai kota industri, banyaknya pekerja industri yang memilih menetap di Karawang, menjadi salah satu faktor utama yang mendorong tingginya permintaan hunian di daerah ini.

baca juga: Inilah 5 Pemenang Kompetisi Bangunan Berbahan Mass Timber CTBUH 2024

Flagship Pertama di Jawa

Jotun Flagship Store Karawang merupakan flagship store pertama Jotun di Pulau Jawa dan yang kedua di Indonesia. Toko utama ini menawarkan rangkaian terlengkap dari produk cat yang dihadirkan oleh Jotun selama lebih dari empat dekade keberadaannya di Indonesia. Dirancang sebagai pusat solusi, toko utama Jotun Karawang ini hadir untuk memenuhi kebutuhan cat dan pelapis berbagai segmen konsumen, termasuk individu, arsitek, kontraktor, hingga pengembang.

flagship

Sebagai bagian dari peresmian Flagship Store Karawang, Jotun juga memperkenalkan Jotun Studio, inovasi konsep toko baru yang menghadirkan pengalaman berbelanja lebih interaktif dan inspiratif, guna memaksimalkan pengalaman berbelanja para pelanggan. Dilengkapi dengan staf konsultan profesional, Jotun Studio memudahkan pelanggan dalam menentukan kombinasi warna terbaik untuk hunian dan memberikan kenyamanan dalam memilih produk serta warna yang sesuai dengan kebutuhan.

“Jotun Studio menawarkan solusi dekoratif yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan estetika sekaligus memberikan perlindungan optimal bagi hunian di kawasan Karawang. Dengan pengalaman berbelanja yang lebih personal, interaktif, dan inspiratif, Jotun Studio memungkinkan pelanggan untuk mengeksplorasi berbagai kombinasi warna untuk produk interior dan eksterior, membantu mereka mewujudkan rumah impian dengan penuh percaya diri,” tambah Husodo.

Sistem tampilan warna inovatif juga dihadirkan di Jotun Studio, melalui Jotun Colour Center Interior (JCCI) dan Jotun Colour Center Exterior (JCCE). Terdapat berbagai pilihan warna yang telah dikurasi secara cermat oleh para ahli warna Jotun, berdasarkan arsip penjualan Jotun yang sangat luas, untuk mempercantik interior dan eksterior hunian. Jotun juga melengkapi Inspirational Wall untuk memberikan kemudahan visualisasi hasil akhir warna yang nyata untuk konsumen. Dengan demikian, konsumen dapat membayangkan hasil akhir sebelum membeli dan mengecat rumah mereka.

Santo Rusli, pemilik Toko Mega Utama mengungkapkan, “Kami sangat bangga dapat membuka Jotun Flagship Store di Karawang dan turut mendukung perjalanan Jotun di Indonesia. Kehadiran Jotun Studio di toko kami memberikan nilai tambah bagi pelanggan, memberikan pengalaman belanja yang lebih lengkap, serta memudahkan mereka dalam memilih produk dan warna yang tepat.”

Saat ini, Jotun telah memiliki dua flagship store, yaitu di Medan (Toko Multiniaga Indotama) dan Karawang (Toko Mega Utama). Ke depan, Jotun berkomitmen untuk terus memperluas jaringan flagship store di berbagai kota di seluruh Indonesia guna memberikan pengalaman belanja inovatif kepada lebih banyak pelanggan.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *