IndoBuildTech Expo 2023 Siap Digelar Juli Mendatang

Bagikan

Pameran building material, interior dan kearsitekturan terbesar di Indonesia, IndoBuildTech Expo, akan kembali digelar pada 5-9 Juli 2023 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Tangerang. Gelaran ke-22 ini akan mengusung konsep baru, yang lebih memberi manfaat dan nilai tambah lebih banyak bagi para pengunjung dan peserta pameran. Konsep tersebut mengintegrasikan IndoBuildTech dengan co-located exhibition, rangkaian business programmes dan festival instalasi arsitektur dalam satu platform interaksi langsung.

Untuk mengenalkan konsep baru tersebut, PT Debindo-ITE selaku pemilik dan penyelenggara IndoBuildTech Expo, mengadakan rangkaian Road Show pre-event ke lima kota besar, selain Jakarta, yaitu Surabaya, Balikpapan, Bali, Semarang dan Bandung. “Program Roadshow tersebut menjadi bagian penting dari antusiasme untuk mendatangkan para pengunjung, peserta dan mitra pendukung lebih banyak dan berkualitas ke IndoBuildTech Expo 2023, sekaligus menjalin kolaborasi dengan mitra-mitra strategis regional,“ papar Raditia Zafir Ahmad, Direktur PT Debindo-ITE, di Jakarta, (26/1).

Program tersebut berjalan selaras dengan tema “Forward with IndoBuildTech” yang merupakan aktualisasi pergerakan, secara kolektif dan sistematik maju ke depan, dalam mendukung pembangunan infrastruktur, bangunan hunian dan niaga. Yang mana semuanya senantiasa membutuhkan produk building material dan interior berkualitas terbaik, dari merek yang handal, serta berharga khusus.

Padat Program

Adapun yang dimaksud dengan co-located, bersamaan waktu dan tempat, pada pameran ini juga akan digelar empat pameran industri turunan dari building material, interior dan kearsitekturan, yaitu Indonesia Building Façade Expo, Indonesia Facilities Management, Indonesia Lighting Technology Expo, dan Indonesia Construction Technology Expo. Dengan demikian, secara keseluruhan pameran terpadu IndoBuildTech Expo 2023 ini menawarkan solusi tuntas kepada para pelaku dan pemangku industri terkait. Tak hanya terkait kebutuhan ragam produk untuk konstruksi dan renovasi bangunan, juga memberikan wawasan yang menginspirasi pembangunan ke depan.

Sejumlah merek ternama kelas global akan kembali hadir pada gelaran tersebut, yang akan menampilkan rangkaian produk inovatif terbaru. Di antaranya Ariston, Karang Pilang, Winalum, AICA, TACO, Mowilex, Biowood, dan Delica. Produk-produk tersebut akan dibagi dalam berbagai kategori, yakni Building Material & Construction, HVACR (Heating Ventilating Air Conditioning Refrigerating), Intelligent Building and Digital Architecture, Building Interior & Finishes, dan Ceramic & Marbles.

Sementara itu, pada rangkaian Business Programme-nya akan menghadirkan pebisnis dan profesional terkait industri jasa kearsitekturan, konstruksi, building material dan interior serta manajemen fasilitas bangunan. Selain akan menyuguhkan topik-topik aktual dan menarik, ajang ini dapat dimanfaatkan untuk saling berinteraksi langsung. Akan menghadirkan lebih dari 100 sesi forum interaksi professional dan industrial, IndoBuildTech Expo 2023.

Pada gelaran ini juga akan diadakan National Architecture Installation Festival (NAIFEST). Pameran yang menampilkan karya instalasi arsitektural terbaru dari biro-biro arsitek terkemuka yang padat inovasi, kreatifitas dan inspirasi dalam aspek teknikal, material dan artistik.

Artikel Terkait

2 Responses

  1. Kenapa di jogja tidak ada pameran tentang bangunan. Padahal di jawa tengah potensi perkembangan di bidang bangunan sangat besar.

    1. Akan kami sampaikan kepada pihak penyelenggara. Semoga mereka berkenan menyelenggarakan di kota-kota lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *