Perjalanan Liburan Eksklusif Makin Berkesan Naik Kereta Luxury dan Suite Class Compartment

Bagikan

perjalanan

Liburan tidak hanya soal tujuan, tetapi juga bagaimana kita menikmati perjalanannya. Dan bagi banyak orang, perjalanan justru menjadi bagian paling berkesan dari momen liburan. Inilah yang ditawarkan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) pada layanan Kereta Luxury dan Compartment Suite.

Kedua layanan ini menghadirkan pengalaman bepergian dengan sentuhan kemewahan. Tidak heran, jika sepanjang periode Januari – Juli 2025, pengguna kedua layanan ini terus menanjak. KAI mencatat pada periode tersebut, pengguna kereta luxury mencapai 93.531 pelanggan. Angka ini sudah lebih dari 50% jumlah pelanggan kereta Luxury sepanjang tahun 2024, yang berjumlah 183.414 orang.

Adapun pada periode tersebut, Suite Class Compartment telah melayani 20.556 pelanggan. Atau meningkat 27,76% dibanding periode yang sama tahun 2024, yang berjumlah 16.089 pelanggan. Sepanjang tahun 2024, kelas tertinggi dalam layanan kereta api penumpang di Indonesia ini mencatat total 28.496 pelanggan.

Tren positif ini membuktikan bahwa masyarakat Indonesia kini semakin melihat perjalanan dengan kereta api bukan sekadar transportasi, melainkan juga sebagai bagian dari wisata itu sendiri. “Kereta kini sudah menjadi bagian dari rangkaian liburan yang menyenangkan. Kami melihat bagaimana pelanggan memilih perjalanan dengan Kereta Luxury untuk mendapatkan pengalaman yang berkelas, nyaman, dan memorable,” ujar Vice President Public Relations KAI, Anne Purba.

Anne juga memaparkan bahwa peningkatan jumlah penumpang Suite Class Compartment menunjukkan adanya pasar yang kuat untuk layanan perjalanan eksklusif di Indonesia. “Peningkatan 27,76% pada tujuh bulan pertama 2025 menjadi bukti bahwa layanan ini mendapat respon positif. Pelanggan mengapresiasi kenyamanan, privasi, dan kualitas layanan yang kami hadirkan,” ujarnya.

Itu semua menandakan tingginya minat masyarakat terhadap pengalaman perjalanan yang mengutamakan kemewahan, privasi, dan kenyamanan. Pencapaian ini menjadi bukti keberhasilan KAI dalam menjawab kebutuhan segmen premium yang menginginkan perjalanan jarak jauh dengan standar pelayanan tertinggi.

baca juga: Kereta Makin Jadi Pilihan Masyarakat dari Segmen Premium

Perjalanan Eksklusif

Kereta Luxury tersedia pada sejumlah rangkaian KA, yaitu Argo Anggrek Luxury Sleeper relasi Gambir–Surabaya Pasar Turi (PP), Argo Dwipangga Luxury relasi Gambir–Solo Balapan (PP), Argo Lawu Luxury relasi Gambir–Solo Balapan (PP), Gajayana Luxury relasi Gambir–Malang (PP), Sembrani Luxury relasi Gambir–Surabaya Pasar Turi (PP) dan Taksaka Luxury relasi Gambir–Yogyakarta (PP)

Kenyamanan yang ditawarkan pada Kereta Luxury antara lain kursi ergonomis elektrik yang dapat direbahkan hampir rata dengan sandaran kaki empuk, dilengkapi layar sentuh pribadi berisi hiburan, port USB untuk mengisi daya, hingga layanan makanan dan minuman pilihan. Jumlah kursi yang terbatas membuat suasana dalam kereta terasa lebih privat, tenang, dan lega, sehingga pelanggan dapat beristirahat, bekerja, atau sekadar menikmati pemandangan dengan lebih nyaman.

perjalanan

Sementara, layanan Suite Class Compartment saat ini tersedia pada sejumlah perjalanan KA favorit, yaitu KA Argo Semeru relasi Gambir–Surabaya Gubeng (PP), KA Bima relasi Gambir–Surabaya Gubeng (PP), KA Argo Anjasmoro relasi Gambir–Surabaya Pasar Turi (PP), dan KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir–Surabaya Pasar Turi (PP).

Sesuai namanya, setiap kabin Suite Class Compartment dilengkapi pintu geser untuk privasi penuh, kursi ergonomis yang dapat direbahkan menjadi tempat tidur datar, layar hiburan pribadi, meja lipat multifungsi, serta layanan makanan dan minuman premium yang dihidangkan langsung di kabin.

Anne menambahkan, kehadiran Suite Class Compartment tidak hanya menjadi pilihan bagi pelanggan yang mencari pengalaman perjalanan premium, tetapi juga memperkuat citra KAI sebagai penyedia transportasi modern yang mampu bersaing di segmen layanan kelas atas. “Kami ingin memastikan setiap perjalanan jarak jauh dengan kereta api menjadi rangkaian momen berkesan, di mana kenyamanan, layanan prima, dan keindahan perjalanan berpadu untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi pelanggan,” tutup Anne.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *